Sabtu, 31 Jan 2026
Home
Search
Menu
Share
More
OTOSIANA.COM pada Investasi Keuangan Pendidikan
26 Jan 2026 14:57 - 2 menit reading

Era Pinjol, Uang di Saku dalam Sekejap. Kendalikan Finansial Secara Tepat

Zaman sekarang memang benar-benar sudah beda. Dulu kalau butuh duit kamu harus ke bank, bawa kertas macem proposal skripsi, nunggu berminggu-minggu. Tapi sekarang cukup buka HP, klik beberapa kali, dan boom duit bisa nyampe rekening kamu dalam 1–2 hari. Itu yang namanya Pinjol alias pinjaman online

Tapi sebelum tergiur, yuk ngobrol santai tentang syarat ngajuin, cara bayar, sistem penagihan, dan apakah pinjol ini aman/legal. Biasanya, syarat biar kamu bisa ngajuin Pinjol diantaranya adalah :

  1. Usia 18–60 tahun
  2. Punya e-KTP Indonesia
  3. Punya rekening bank atas nama kamu sendiri
  4. Nomor telepon aktif
  5. (Biasanya) foto selfie + verifikasi wajah

Intinya mereka cuma butuh data dasar buat ngecek profil kamu secara online. Gak kaya dulu kudu buktiin rekening tabungan gede dulu buat bisa pinjam.

Lalu Cara Bayar Pinjaman Itu Gimana, Bro?
Gak perlu harus ke kantor atau bayar lewat orang tengah — kamu bisa bayar tagihan pinjaman secara digital. Beberapa cara yang biasanya tersedia di aplikasi:
✔️ Transfer lewat mobile banking (BCA, Mandiri, BNI, dll)
✔️ Internet banking
✔️ Transfer via ATM
Dan biasanya dalam aplikasi ada instruksi jelas dari rekening tujuan sampai nominal yang harus dibayar. Gampang banget kayak transfer pulsa ke temen!

Lha, sistem Penagihan gimana Horor apa beretika?
Nah, ini penting banget buat kamu tahu, sesuai aturan OJK penagihan harus resmi dan dilakukan secara profesional dan sopan. Jadi jika kamu telat bayar, yang seharusnya terjadi adalah pemberitahuan lewat:

  • Notifikasi aplikasi
  • Email
  • Panggilan telepon biasa

Kalau kamu pernah denger cerita horor soal pinjol yang ngancam atau sebar data pribadi, itu biasanya aplikasi ilegal yang ngaku-ngaku pinjol tapi gak punya izin resmi. Itu yang kamu harus banget banget hindari.

Tapi,… Pinjol itu bahaya. Ini nih Tips Anak Muda Biar Gak Kepentok Pinjol

  1. Baca semua syarat dan biaya sebelum klik “Setuju”
  2. Jangan pinjam melebihi kemampuan bayar
  3. Kalo ada penagihan yang aneh, simpan bukti dan laporin ke OJK
  4. Prioritaskan yang punya logo OJK dan AFPI nyata

Dan ingat: utang itu serius, jangan pinjam cuma karena “kayak gampang banget.” Kendalikan finansial kamu dengan bijak!